7 Trik Dekorasi Rumah Bebas Banjir : Aman Pas Bencana

Banjir menjadi bencana alam yang sering terjadi di Indonesia, terutama di musim hujan. Banjir bisa menyebabkan kerusakan pada rumah dan barang-barang di dalamnya. Karena langganan terkena banjir, penting sekali untuk memikirkan konsep rumah yang ramah banjir. Maka dari itu, persiapkan rumah agar tetap aman untuk mengurangi kerugian pasca kebanjiran.  Berikut 7 trik dekorasi rumah ramah banjir yang bisa Anda terapkan untuk di rumah yaitu :

1. Gunakan lantai kayu atau vinyl

Lantai Vinyl, Pelapis Lantai yang Relatif Murah dan Tahan Lama -  Construction Plus Asia

Lantai kayu atau vinyl lebih tahan air dibandingkan lantai keramik yang rawan retak. Lantai kayu atau vinyl juga lebih mudah dibersihkan dan dikeringkan setelah banjir surut. Selain itu, lantai kayu atau vinyl memberikan kesan hangat dan natural pada ruangan.

Disarankan untuk menggunakan material kayu yang kuat dalam jangka waktu yang lama. Untuk cara lain, gunakan lantai vinyl dengan motif serat kayu.

2. Pasang rak dinding atau lemari gantung 

Ini Jarak dan Tinggi yang Tepat untuk Memasang Rak Gantung

Rak dinding bisa digunakan untuk menyimpan barang-barang yang mudah rusak oleh air. Seperti buku, dokumen, maupun peralatan elektronik. Dengan begitu, Anda tidak perlu khawatir barang Anda terendam air saat banjir melanda. Rak dinding juga bisa menjadi aksen dekoratif yang menarik pada dinding.

3. Pilih furniture fungsionalitas

Cara Memilih Furniture yang Cocok untuk Rumah Minimalis | Indofurnia

Beberapa furniture dengan ukuran besar seperti sofa atau lemari menjadi beban saat banjir. Anda mungkin akan kesulitan untuk memindahkan furniture ke tempat yang lebih aman. 

Oleh karena itu, pilihlah furniture yang ringan dan mudah dipindahkan. Seperti kursi lipat, meja lipat, atau lemari yang mudah dibongkar pasang.

Baca Juga :  Jangan Lakukan Ini Saat Mendesain Kamar Mandi Kecil!

4. Gunakan karpet atau tikar

dekorasi rumah ramah banjir

Karpet atau tikar membuat ruangan menjadi lebih nyaman dan hangat. Namun juga bisa menjadi sarang kuman dan bau jika basah akibat air banjir. Untuk menghindari hal ini, gunakan karpet yang bisa dilepas dan dicuci dengan mudah. 

Anda juga bisa mengganti karpet sesuai dengan musim atau suasana hati Anda. Misalnya, gunakan karpet wol saat musim dingin. Namun, tetap waspada dengan barang-barang besar dan berat! Persiapkan sebelum bencana melanda ya sob!

5. Tanam tanaman hias dalam pot

ASURANSIKU.id | Menanam Tanaman Pot Di Halaman Rumah

Tanaman hias bisa memberikan kesegaran dan keindahan pada rumah. Namun, juga bisa menjadi korban banjir jika ditanam di tanah. Untuk mengatasinya, tanam dalam pot yang bisa dipindahkan ke tempat yang lebih tinggi. Atau, gantung pot di bagian dinding maupun atap agar lebih aman. Pilih tanaman yang tahan air dan tidak membutuhkan banyak sinar matahari. Seperti lidah buaya, kaktus, atau sukulen.

6. Gunakan lampu LED 

lampu led hemat energi

Lampu LED menjadi pilihan yang tepat untuk penerangan rumah saat banjir datang. Lampu LED jauh lebih hemat energi dan tahan lama daripada lampu pijar. Selain itu, lampu pijar juga beresiko mati atau meledak jika terkena air. Lampu LED lebih mudah dipasang dan dipindahkan sesuai dengan kebutuhan Anda.

7. Buat saluran air yang baik 

saluran air yang baik

Trik dekorasi yang terakhir yaitu membuat resapan air yang baik di sekitar rumah. Saluran air yang baik membantu mengalirkan air hujan dengan cepat dan efektif. Sehingga bisa mengurangi resiko genangan air di dalam rumah. Buat saluran air dengan menggunakan pipa paralon, selokan beton, dan manfaatkan gorong-gorong.

Itulah tadi trik dekorasi rumah ramah banjir yang bisa diterapkan untuk kawasan banjir. Selain indah dipandang, keamanan dan kenyaman pasca banjir perlu diperhatikan lho. 

Baca Juga :  Tips Menata Kamar Mandi agar Lebih Rapi dan Fungsional

Untuk mendapatkan update terbaru, kunjungi kami di pintukamarmandi.com

Leave a Reply